Analisis Wacana Kritis Teun A. Van Dijk Pada Iklan Skincare Emina: Sunscreen Spf 35 – Bright Glow & Acne Clear 30s
DOI:
https://doi.org/10.37296/esci.v5i2.243Kata Kunci:
Teun A. Van Dijk, Iklan, Analisis wacana Kritis (AWK), Wacana media, Standar kecantikanAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis wacana kritis dalam iklan skincare Emina, khususnya Sunscreen SPF 35 – Bright Glow & Acne Clear 30s, dengan menggunakan kerangka Analisis Wacana Kritis (AWK) Teun A. Van Dijk. Iklan dalam industri kecantikan sering kali membentuk persepsi masyarakat terhadap standar kecantikan, memengaruhi perilaku konsumen dan keterlibatan emosional. Dengan menerapkan model Van Dijk, penelitian ini menelaah tiga dimensi utama: struktur makro (tema teks), superstruktur (struktur narasi), dan struktur mikro (elemen linguistik). Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi dan transkripsi iklan yang diambil dari platform YouTube.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur makro menekankan perlindungan kulit terhadap sinar UV, dengan menonjolkan kepraktisan dan efektivitas produk. Superstruktur membentuk narasi yang menarik dengan tahapan orientasi, komplikasi, dan reorientasi untuk menegaskan keunggulan produk. Analisis struktur mikro mengidentifikasi penggunaan perangkat retoris seperti alih kode, personifikasi, dan afirmasi positif guna meningkatkan daya tarik audiens. Penelitian ini menyimpulkan bahwa iklan tersebut tidak hanya mempromosikan produk, tetapi juga memperkuat idealisasi kecantikan tertentu, dengan mengaitkan kulit cerah dan glowing sebagai simbol penerimaan sosial. Penelitian ini memberikan wawasan mengenai bagaimana iklan memengaruhi persepsi remaja dan menekankan perlunya representasi kecantikan yang lebih inklusif.
Referensi
Clark, H. (1994). Discourse in production. Dalam Handbook of psycholinguistics. Academic Press Inc.
Erica, N. (2019). Benarkah iklan online efektif untuk digunakan dalam promosi perusahaan. Jurnal Ilmiah Bisnis dan Ekonomi Asia. ISSN-P: 0126-1258 ISSN-E: 2620-875X.
Eriyanto. (2006). Analisis wacana: Pengantar analisis teks media. LKiS.
Hanurawan, F. (2010). Psikologi sosial: Suatu pengantar. PT Rosdakarya Offset.
Harmasari, L., Karman, A., Madeamin, S., & Taupiq, T. (2023). Bahasa dan ideologi dalam iklan skincare Somethinc (Kajian analisis wacana kritis Norman Fairclough). Jurnal Dieksis Id, 3(2), 171–180.
Johnstone, B. (2002). Discourse analysis. Blackwell Publishers Ltd.
Kotler, P. (2002). Manajemen pemasaran. Prebalindo.
Kriyantono, R. (2006). Teknik praktis riset komunikasi: Disertai contoh praktis riset media, public relations, advertising, komunikasi organisasi, komunikasi pemasaran. Kencana Prenada Media Group.
Liputan6. (2024). Cara membuat metode penelitian yang efektif dan sistematis. Diakses pada 15 Februari 2025, dari https://www.liputan6.com.
Marzuki, I., Jannah, R., & Witdianti, Y. (2023). Analisis wacana iklan skincare Lacoco di media sosial Facebook: Discourse analysis of Lacoco skincare advertisements on Facebook social media. Frasa: Jurnal Keilmuan, Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya, 4(2), 23–31.
Nanda, S. (2024). Kuisioner penelitian: Cara membuat, jenis-jenis, dan contohnya. Brain Academy. Diakses pada 15 Februari 2025, dari https://www.brainacademy.id.
Renkema, J. (2004). Introduction to discourse studies. John Benjamins Publishing Company.
Shimp, T. (2003). Periklanan promosi: Aspek tambahan komunikasi pemasaran terpadu. Erlangga.
Simanjuntak, F. D. D., Bukit, O. A. B., Manurung, S. E., & Siboro, E. S. (2024). Elaborasi kesalahan berbahasa pada produk kecantikan White Lab: Wacana kritis Van Dijk. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara, 5(2), 2461–2466.
Sugiyono. (2011). Metode penelitian kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Alfabeta.
Suharyo, & Prihartono, R. (2022). Analisis wacana kritis model Teun A. Van Dijk dalam “DebatKeren Papua Budiman Sudjatmiko vs Dandhy Laksono” (Kajian analisis wacana kritis). Jurnal Wicara, 1(2).
Taufik. (2013). Pengaruh media iklan terhadap pengambilan keputusan konsumen membeli pasta gigi Pepsodent. Jurnal Pendidikan Bisnis dan Ekonomi, 1(1), 1–11.
Van Dijk, T. A. (1997). Discourse as social interaction: Discourse studies: A multidisciplinary introduction (Vol. 2). Sage Publications.
Van Dijk, T. A. (2004). Ideology and discourse. Pompeu Fabra University.










